Sabtu, 23 Januari 2010

Positiv Mental Attitude (PMA)

Kalau kita ngomongin kekurangan orang pasti gak akan ada habisnya, mulai dari kusamnya rambut si rita, hitamnya kulit si james, ilernya mbak tuti, bodohnya si ratna, dll. Tapi, pernah gak kita memikirkan kekurangan diri kita sendiri. Pernah gak kita menilai diri kita sendiri di depan orang. Bukan bermaksud mengajari, tapi intinya adalah kita juga harus bisa me-review diri, mulai dari A sampai z, mulai dari kelebihan sampai kekurangan kita.

Manusia gak ada yang sempurna, pasti setiap kita memiliki kekurangan, apa pun itu. Kalau candil bilangnya "rocker jg manusia", yup, manusia memiliki keterbatasan dan kekurangan. Kekurangan dan keterbatasan kita tidak harus ditutupi dengan melihat kekuranga orang lain dan menganggap diri kita lebih hebat. Mulailah berfikir positif. Mulai hari mu dengan aura positif.

Resolusi tahun 2010 bagiku adalah untuk selalu berfikir dan berprilaku positif, bukan berarti tahun 2009 kemarin aku ber aura negatif, tapi lebih meningkatkan pemikiran-pemikiran positif. Rugi sekali rasanya kalau kita harus menghabiskan energi tubuh hanya untuk berfikir negatif. Emosi contohnya, hanya gara-gara hal sepele lantas kita harus teriak-teriak dan menyalahkan serta mengutuk orang karena pekerjaan kita gagal. Seharusnya kegagalan tersebut kita telaah ulang, apakah sudah benar apa yang kita lakukan. Ambil positifnya saja, kemungkinan Tuhan membatalkan apa yang kita rencanakan dan menggantikan dengan yang lebih baik. Hanya masalah waktu, segalanya pasti akan lebih baik.

Hari ini dan hari esok adalah hari baru, kenapa kita harus mengisi nya dengan hal-hal kemarin yang sudah terlewati. Yang lalu bukan untuk di jadikan beban hari ini dan esok, tapi untuk di jadikan pelajaran untuk hari yang akan datang.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar